Tidak dipungkiri bahwa kemajuan teknologi memudahkan pada Diaspora Jawa untuk saling berkomunikasi, berbagi informasi dan diskusi dalam berbagai hal menyangkut sejarah, perkembangan dan eksistensinya di wilayah mereka tinggal. Javanese Diaspora Network (Jaringan Diaspora Jawa) diawali dari komunikasi antara grup-grup Diaspora Jawa yang ada di media sosial Facebook.
Interaksi ini dimulai tahun 2007 yang dipelopori oleh grup JAVANESE (WONG JOWO) in the universe, kemudian grup Javanese Singaporeans, Anak-Anak JAWA-Malaysia, Jawa Tondano (JATON), JAVANESE FROM SURINAME (sekarang menjadi WONG JAWA SURINAME, Indonesia in New Caledonia dan grup-grup Facebook lainnya yang dilanjutkan dengan temu darat antar anggota grup.
Berikut informasi mengenai grup-grup Facebook komunitas Diaspora Jawa tersebut:
JAVANESE (WONG JOWO) in the universe
- Dibuat 14 September 2007
- Terdiri dari orang-orang Jawa, yang tinggal di Indonesia maupun di negara-negara lain
- Pendiri: Indrata Kusuma Prijadi
Dibantu admin yang sebagian merupakan admin dan pendiri grup-grup Jawa lain, seperti: Haider Surya Sahle & Suryakenchana Omar (Singapura), Raymond H. Kasijo (Suriname) & Lisbeth Kurniawati (Indonesia), Yani Sharif (Malaysia), Jam Sur, Jakiem Asmowidjojo & Reiner Kromoprawiro (Belanda)
- Jumlah member sampai dengan Februari 2023: 8.579
Javanese Singaporeans
- Dibuat 6 April 2008
- Terdiri dari keturunan Jawa yang tinggal, menetap, lahir dan besar di Singapura, serta berkewarganegaraan Singapura
- Pendiri : Haider Surya Sahle dibantu 10 admin lainnya.
- Website: https://www.facebook.com/groups/JavaneseSingaporeans/
- Jumlah member sampai dengan Februari 2023: 8.138
Anak-Anak JAWA-Malaysia
- Dibuat 2 September 2008
- Terdiri dari keturunan Jawa yang lahir, besar dan menetap di Malaysia, serta berkewarganegaraan Malaysia
- Pendiri: Yani Sharif, dibantu 11 admin lainnya.
- Website: https://www.facebook.com/groups/anakjawamalaysia/
- Jumlah member sampai dengan Februari 2023: 15.551
Jawa Tondano (JATON)
- Dibuat 21 November 2008
- Member terdiri dari keturunan Jawa yang lahir dan besar di Tondano, serta berkewarganegaraan Indonesia
- Pendiri: Wulan Ray Sydney Zees
- Website: https://www.facebook.com/groups/jawatondano/
- Jumlah member sampai dengan Februari 2023: 3.544
WONG JAWA SURINAME
- Dibuat 29 April 2009
- Terdiri dari keturunan Jawa yang lahir dan besar di Suriname, baik yang saat ini masih menetap di Suriname maupun sudah pindah ke negara lain.
- Pendiri: Jakiem Asmowidjojo
- Dibantu admin: Lisbeth Kurniawati & MangMis Wir Keman
- Website: https://www.facebook.com/groups/javanesefromsuriname/
- Jumlah member sampai dengan Februari 2023: 22.549
Indonesia in New Caledonia
- Dibuat 18 Oktober 2011
- Terdiri dari keturunan Indonesian, khususnya Jawa di Kaledonia Baru.
- Pendiri: Sophie Sjt.
- Website: https://www.facebook.com/groups/295609290468816/
- Jumlah member sampai dengan Februari 2023: 776
WEBSITE BANYUMILI
www.javanenvansuriname.info
- Dibuat tahun 2000
- Merupakan website Jawa internasional sebagai pelengkap grup-grup Facebook yang ada
- Pendiri: Reinier Kromoprawiro
- Website : www.javanenvansuriname.info